Erupsi Gunung Semeru menelan sejumlah korban. Peristiwa ini juga merenggut senyum puluhan anak-anak, apalagi mereka yang kehilangan ayah, ibu dan keluarganya. Beberapa diantara mereka pun juga demikian. Semoga dengan adanya peristiwa ini, tidak menyurutkan impian anak-anak sekalian untuk meraih cita cita serta masa depan yang baik. Dan perlu diingat mari kita Ambil hikmah dari semua ini untuk Pembelajaran serta instropeksi diri kita masing². Terimakasih Kepada Seluruh Masyarakat Desa Kepundungan serta para Donatur Lainnya Atas segala Sumbangsih materi, Tenaga , Pikiran serta rasa Empati bersama untuk para Korban Erupsi Semeru, Karena bagaimanapun juga mereka adalah saudara kita. Alhamdulillah, Sabtu 25 Desember 2021, Dana yang terkumpul sudah kami salurkan langsung di Lokasi tepatnya di Posko BAZNAS KAB. LUMAJANG. Total Dana Yang terkumpul sejumlah 18.648.000 . Jazakumullah Khairan
Portal Informasi dan Pelayanan Surat Keterangan Daring Desa dan Kecamatan Kabupaten Banyuwangi.
Monitoring Kegiatan Desa se-Kabupaten Banyuwangi.
Sistem Penganggaran Pemerintahan Desa Terintegrasi Dalam Jaringan daring Kabupaten Banyuwangi